Kulit kering rentan terhadap sensivitas, kulit kering terjadi karena ketidakmampuan untuk mempertahankan kelembapan. Biasanya merasa "ketat" dan tidak nyaman. Kulit kering disebabkan oleh :
- Angin misalnya temperatur yang ekstrim dan ruangan AC
- Kelenjar minyak pada kulit tidak cukup sehingga kulit menjadi dehidrasi
- Kondisi genetik
- Kekurangan gizi terutama kekurangan vitamin A dan vitamin B
- Sinar matahari
- Bahan kimia misalnya kosmetik
- Merokok karena nikotinnya menghalangi oksigen dan nutrisi ke kulit
Cara Perawatan Kulit Kering
- Hindari penggunaan air keran saat membersihkan kulit kering, sebaiknya gunakan air mineral untuk menyegarkan wajah
- Gunakan pembersih yang lembut ke seluruh tubuh
- Setiap pagi, 15 menit sebelum mandi gunakan masker campuran 1 butir kuning telur, 1 sendok teh jus jeruk, 1 sendok teh minyak zaitun dan air tawar
- Jangan menggunakan air panas saat mandi
- Gunakan lidah buaya di daerah kulit yang kering
- Makan makanan yang meliputi sayuran, buah-buahan dan biji-bijian
- Makan makanan seperti bawang putih, bawang merah, telut untuk membantu menjaga kulit tetap halus
- Minum minimal 2 liter setiap hari untuk menjaga kulit tetap cairan
- Hindari alkohol dan kafein karena zat yang dikandung menyebabkan tubuh dan sel-sel kulit kehilangan cairan dan mineral penting.
Itulah perawatan untuk kulit kering. Semoga bermanfaat. :)
0 Response to "Perawatan Kulit"
Post a Comment
Terimakasih sudah meninggalkan jejak :)