Tips Agar Jus Sayur Enak dan Lezat

Selain jus buah, makanan yang perlu dikonsumsi adalah sayuran. Namun banyak orang yang tidak suka dengan sayuran, alasannya karena rasa sayuran yang tidak enak, rasa langu.

Sebenarnya sayuran hijau sangat baik untuk tubuh. Kandungan klorofil bagus untuk meremajakan sel dan seratnya bisa membantu proses pengeluaran racun dan sisa makanan. Untuk mengatasi rasa tidak enak pada sayuran, bisa di buat dengan cara di jus.

Nah, ini ada tips agar jus sayur tidak terasa langu.

Jahe
Jahe merupakan tambahan yang bagus bagi us sayur. Dengan adanya jahe, jus sayur akan menjadi enak dan tidak langu. Jahe juga bagus untuk menghindari sakit kepala, flu, kram saat menstruasi dan menurunkan kolesterol.

Timun
Timun merupakan jus sayur yang netral rasanya, sehingga jus sayur yang diberi timun akan terasa lebih enak. Timun juga bagus untuk merawat kesehatan ginjal, tulang dan sendi serta mengatasi bau mulut.

Wortel
Selain menambah rasa enak pada jus sayur. Wortel juga sangat baik untuk kesehatan mata dan menyehatkan kulit, sehingga kulit lebih berkilau dan awet muda.

Lemon
Selain memiliki vitamin C, lemon juga bisa memberikan rasa enak pada jus sayuran. Lemon juga bisa membantu kesehatan jantung, merawat gusi dan gigi.

Madu
Madu dapat memberikan rasa enak pada jus sayur. Madu merupakan anti bakteri dan merupakan obat penyembuh alami pada luka.

0 Response to "Tips Agar Jus Sayur Enak dan Lezat"

Post a Comment

Terimakasih sudah meninggalkan jejak :)